×

BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN

BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN

0 0
Waktu Baca: < 1 minute
Read Time:1 Minute, 7 Second

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Presiden RI Joko Widodo memperintahkan agar vaksinasi menyasar kalangan pelajar agar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas bisa digelar. Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Muhammad Aswan langsung menyiapkan jumlah data siswa usia sekolah dikelompok umur 12-17 tahun untuk diajukan agar disuntik vaksin.

“Kami sudah mendata jumlah untuk siswa SMP Banjarbaru ada 9.602 siswa,” kata Aswan.

Kadisdik menyampaikan, pihaknya sudah menjalin komunikasi bersama Kepala Badan intelijen Nasional (BIN) kota Banjarbaru yang berjanji akan untuk vaksinasi siswa di Banjarbaru. “Hanya sekedar pembicaraan, namun mudah-mudahan bisa direalisasikan. Setidaknya BIN mempersiapkan 1.500 vial vaksin untuk siswa,” ujarnya.

Lanjut Aswan, jika ini benar terealisasi maka pihaknya akan bekerjasama dengan sekolah-sekolah prioritas pelaksana PTM. Serta akan meminta persetujuan orang tua di sekolah apakah anaknya siap di vaksin atau tidak.

“Hingga saat ini belum ada sama sekali siswa di Banjarbaru yang sudah menjalani vaksinasi karena terkendala ketersediaan vaksin sendiri. Vaksinasi guru saja sempat terbatas, meskipun secara bertahap bisa memenuhi semuanya kami menunggu kuota dari pusat saja,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru Rizana Mirza mengatakan, akan segera melakukan vaksinasi bagi siswa, apabila sesuai dengan kedatangan atau mendapatkan logistik vaksin.

“Kami juga masih menunggu vaksin dari Provinsi untuk anak, karena cukup banyak siswa yang akan divaksin nanti baik itu SMP atau SD jadi harus disesuaikan dengan kondisi lapangan juga,” kata Rizana. (Randi/Rudy Azhary)

happy BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Happy
0 %
sad BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Sad
0 %
excited BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Excited
0 %
sleepy BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Sleepy
0 %
angry BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Angry
0 %
surprise BANJARBARU TANGGAPI PERINTAH PRESIDEN
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *