Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Kembali marak aksi balap lari yang dilakukan oleh sekelompok pemuda, di Jalan Pangeran Suriansyah tepatnya di depan Lapangan Basket Rebatig Banjarbaru atau di samping Rumah Dinas Wali Kota Banjarbaru, Rabu (5/3/2025).
Pantauan SuratKabarDigital di lokasi sekitar pukul 02.15 dini hari, diduga kegiatan tersebut juga diisi dengan sejumlah taruhan uang dari ratusan orang penonton.
Masing-masing dari penonton menaruh sejumlah uang kepada pemain dukungannya. Setelahnya, uang senilai ratusan ribu itu dikumpulkan oleh seseorang yang dianggap bandar.
Bahkan, adanya aksi tersebut membuat aktivitas pengendara terganggu. Jalan tersebut digunakan sebagai lintasan lari hingga menutup total jalan.
“Ayo main main, baju merah seratus ribu. Ayo mana lagi kumpulkan lagi,” ucap seorang pemuda, sembari mendukung pemain yang berbaju merah.

Meski sebelumnya sempat dihentikan oleh patroli Polsek Banjarbaru Utara, aksi ini kembali berlangsung setelah petugas meninggalkan lokasi. Sorak-sorai pun kembali menggema, menandakan balapan siap dilanjutkan.
“Ayo lanjut-lanjut, Polisi sudah tidak ada lagi,” sorak ratusan pemuda, sembari menyusun barisan lari.

Mengkonfirmasi adanya dugaan judi balap lari itu, Kasat Reskrim Polres Banjarbaru, AKP Haris Wicaksono menegaskan, akan segera mengambil tindakan.
“Secepatnya nanti akan kami tindaklanjuti dan proses hukum,” ujarnya.
(Randi, red)