WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT

WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT

0 0
Waktu Baca: < 1 minute
Read Time:45 Second

Suratkabardigital, Banjarmasin – Berbagai upaya dilakukan Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari untuk memutus dan menekan penyebaran covid-19.
Kampus swasta terbesar di Kalimantan Selatan, ini melakukan sterilisasi area kampus dengan penyemprotan cairan disinfektan. Sterilisasi kampus dilaksanakan sejak tanggal 5 hingga 8 Agustus 2020. Selama strelisasi semua kegiatan administrasi ditutup total.
Pada tanggal 10 Agustus kegiatan administrasi mahasiswa sudah berjalan, namun kegiatan pembelajaran belum dilaksanakan.

“Sterilisasi kami lakukan guna menghindari klaster baru yakni klaster kampus. Melalui sterilisasi Uniska berupaya mencegah penyebaran covid 19 khususnya pada lingkungan kampus,” ujar Humas Uniska, Gusti Rusyadi Furqon.

Gusti menjelaskan, kegiatan penyemprotan disinfektan telah dilakukan pada masing-masing ruangan. Penyemprotan disinfektan merupakan upaya massal dan serentak dalam rangka mitigasi penyebaran Covid-19 di lingkungan kampus.

Selain melakukan penyemprotan, upaya yang dilakukan dalam rangka mitigasi penyebaran virus dengan pengalihan perkuliahan ke sistem daring dan membatasi kegiatan akademik di wilayah kampus.(lie/Red-Wan/SKD)

happy WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Happy
0 %
sad WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Sad
0 %
excited WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Excited
0 %
sleepy WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Sleepy
0 %
angry WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Angry
0 %
surprise WASPADA KLASTER KAMPUS, UNISKA DISEMPROT
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *