ULAR COBRA DI SMK DARUSSALAM BERHASIL DIAMANKAN

ULAR COBRA DI SMK DARUSSALAM

ULAR COBRA DI SMK DARUSSALAM BERHASIL DIAMANKAN

Kabupaten Banjar, Suratkabardigitl.com –  Ular cobra sepanjang lebih kurang 80 cm berhasil diamankan  personel pemadam kebakaran Kabupaten Banjar, Rabu (8/1/2025), di kawasan Kompleks PP Darussalam, Jalan Tanjung Rema Darat, tepatnya di SMK Darusslam. Sebelumnya, ular tersebut terlihat oleh  Yudhi Hermawan saat dirinya ingin keluar pada jam isitirahat.

Kepala Seksi  Pemadaman, Penyelematan, dan Evakuasi Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Banjar, Ihkwan Fahrie mengatakan, pihaknya menerima informasi tersebut sekira pukul 15.57 Wita.  Personel pun segera turun menindaklanjuti laporan tersebut untuk menghindari hal-hal yang dapat membahayakan.

“Saat itu, infonya ada ular berukuran ± 80cm berada di sekitar tanaman depan kelas,” ujar Ikhwan. 

 Usai mengamankan ular tersebut, personel  membeikan edukasi kepada pihak sekolah kemudian membawa dan melepasliarkan ular tersebut ke lokasi yang jauh dari areal permukiman warga.

Sumber: https://infopublik.banjarkab.go.id/

Foto: Istimewa

Editor: Rudy Azhary

Berita pilihan lainnya >>>>