July 27, 2024

TURNAMEN SEPAK BOLA PIALA BUPATI DAN ASKAB PSSI BANJAR DITUTUP DENGAN KEMENANGAN PST SUNGAI TABUK

0 0
Waktu Baca: < 1 minute
Read Time:1 Minute, 8 Second

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Turnamen sepak bola piala Bupati dan Askab PSSI Kabupaten Banjar 2023 resmi ditutup, Minggu (13/8/2023), di Stadion Demang Lehman Martapura. Berakhirnya turnamen tersebut setelah tim PST Sungai Tabuk berhasil mengalahkan Plaosan Jaya Mandiri (PJM) pada grand final dengan skor 2-1.


Penutupan juga dilakukan langsung oleh Bupati Banjar, H Saidi Mansyur. Dirinya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Karena menurutnya, dapat mencari pemain terbaik untuk maju ke pertandingan selanjutnya.


“Tentu kegiatan ini sangat bagus, karena dapat mencari pemain terbaik untuk mewakili Kabupaten Banjar mengikuti pertandingan sepak bola ke ajang tingkat provinsi maupun nasional nanti,” ucap Saidi.


Disamping itu, Ketua Askab PSSI Kabupaten Banjar, H Gusti Abdurachman menjelaskan, pemain terbaik dan tim yang meraih juara akan kembali diasah kemampuannya.


“Akan kami latih lagi untuk mengikuti pertandingan Porprov nanti sebagai tim Askab PSSI Kabupaten Banjar,” katanya.


Menurutnya, dari turnamen yang digelar ini banyak pemain yang berpotensi menjadi juara. Mereka tentunya akan dilibatkan dalam setiap turnamen sepak bola kedepannya.


Pemain PST Sungai Tabuk, Rahman (Aman), meraih predikat top skor turnamen dengan mencetak 6 gol. Sementara itu, Bowo dari PJM dinobatkan sebagai pemain terbaik. Keduanya mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 1 juta.


“Kedepannya kami akan kembali menggelar turnamen seperti ini, dengan harapan dapat pemain terbaik lebih banyak lagi. Kepada tim yang belum beruntung dapat berlatih lebih giat lagi untuk seleksi di tahun depan,” ujarnya.

(Randi, red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Related Post

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *