Home / DPRD BANJARBARU / WAKIL KETUA DPRD BANJARBARU BERGANTI

WAKIL KETUA DPRD BANJARBARU BERGANTI

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Kosongnya kursi Wakil Ketua DPRD Kota Banjarbaru selepas H AR Iwansyah yang mengundurkan lantaran menjadi salah satu peserta Pilkada 2020 lalu kini akan terisi kembali. Jabatan Wakil Ketua selanjutnya akan dijabat Taufik Rachman yang juga dari Partai Golkar.  Demikian disampaikan Sekretaris DPRD Kota Banjarbaru H Aida Yunani, Senin (8/2/2021) di DRPD Kota Banjarbaru.

“ Setelah SK Gubernur Kalsel diserahkan ke Sekretariat DPRD Kota Banjarbaru, kemudian digelar rapat Badan Musyawarah dan diputuskan pengambilan sumpah jabatan rencananya digelar Senin pekan depan,” ujar Sekwan.

Masih di DPRD, Anggota Komisi II DPRD Kota Banjarbaru yang juga dari Fraksi Partai Golkar, Liana mengatakan, penunjukan rekannya itu berdasarkan hasil rapat pleno Partai Golkar di Banjarbaru beberapa waktu lalu.

“Beberapa orang diusulkan dalam rapat pleno itu kemudian disaring di tingkat provinsi hingga keluar SK dari DPP Partai Golkar,” ujar Liana.

Reporter: Randi

Editor: Rudy Azhary

Tagged:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BACA YUKS >>>

SERBA SERBI

SEPUTAR IBUKOTA

KABUPATEN BANJAR

HUKUM

Penanggungjawab Umum: Rudy Azhary | Jurnalis: Rudy Azhary, Khairiadi Asa, Randi S, Aries | Kontributor: Habibie, Syahman, Wahdhana, Helmansyah | Design & IT: Zyanka

Alamat:
Komplek Guntung Manggis Living Style Blok A14 RT24 RW03, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru | WA: 085246263283

Suratkabardigital.com adalah media online di bawah naungan PT Media Digital Khatulistiwa. Perusahaan tergabung dalam Serikat Media Siber Indonesia, dan para Jurnalis telah mengikuti Uji Kompetensi dari jenjang Muda, Madya, dan Utama.