KOLABORASI KWKB DAN PLN UBP BARITO SALURKAN SEMBAKO KE KORBAN BANJIR

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Tunjukkan kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Barito bersama LAZ Nurul Firdaus berkolaborasi dengan Komunitas Wartawan Kabupaten Banjar (KWKB) menyalurkan puluhan paket sembako untuk daerah terisolir di Desa Lok Buntar, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar pada Selasa (4/2/2025). Puluhan paket sembako ini diterima langsung oleh perwakilan aparat desa dan warga sekitar yang harus menyeberangi sungai menggunakan perahu mesin. Puluhan sembako dari PLN UBP Barito bersama LAZ Nurul Firdaus ini diangkut menggunakan perahu karet dan dibawa menyeberangi sungai ke…

Baca selengkapnya >>>>>>

AKSI NYATA AKP RISDA DAN EBR, SEMBAKO DAN NASI BUNGKUS TIBA DI TENGAH BANJIR DESA MUNGGU RAYA

IMG 20250204 WA0010 1

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Ratusan paket sembako kembali disalurkan oleh Satlantas Polres Banjar, Senin (3/2/2025), di Desa Munggu Raya Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar. Penyerahan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Kasat Lantas AKP Risda Idfira, kepada para korban yang terdampak musibah banjir. Akses jalan yang terendam banjir membuat rombongan yang juga diikuti BPBD Banjar dan Relawan Emergency Banjar Respons (EBR) ini, harus berjalan kurang lebih 3 kilometer dengan ketinggian air sepinggang orang dewasa, untuk menuju rumah-rumah warga yang banjir. Kasat Lantas Polres Banjar, AKP Risda Idfira mengatakan, total ada 150 paket…

Baca selengkapnya >>>>>>

DUKA BANJIR DI KABUPATEN BANJAR, KASAT LANTAS TURUN TANGAN MENYALURKAN BANTUAN

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.Com – Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Banjar mengundang perhatian luar biasa, tak hanya dari pihak pemerintah, tetapi juga dari aparat kepolisian setempat. Salah satunya adalah Kasat Lantas Polres Banjar AKP Risda Idfira, yang langsung turun ke lapangan untuk memberikan bantuan kepada warga terdampak, Jumat (31/1/2025). AKP Risda bersama jajarannya meninjau beberapa permukiman yang terendam banjir di Desa Tanjung Rema dan Bincau Muara Martapura. Tak sekadar memberikan perhatian, AKP Risda juga langsung turun untuk memberikan bantuan melalui kantong pribadinya. Bantuan berupa bahan pangan seperti beras, gula,…

Baca selengkapnya >>>>>>

SUNGAI MELUAP, MAHASISWA TERPERANGKAP BANJIR DI DATU MARLIM, EVAKUASI CEPAT SELAMATKAN MEREKA

IMG 20250126 214252

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Kejadian dramatis terjadi pada Minggu (26/1/2025) malam, ketika sejumlah mahasiswa terjebak banjir saat berkemah di kawasan Datu Marlim, RT 1 Desa Awang Bangkal Barat Kabupaten Banjar. Peristiwa tersebut terjadi saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, mengakibatkan sungai di sekitar lokasi berkemah meluap. Dikonfirmasi kejadian itu, Pembakal Desa Awang Bangkal Barat Pajrul Ripani, membenarkan adanya insiden tersebut. Kata dia, ada beberapa orang yang terjebak. “Ada enam orang yang terjebak, terdiri dari dua laki-laki dan empat perempuan. Mereka terjebak di seberang sungai akibat meluapnya aliran air,” ujarnya. Proses…

Baca selengkapnya >>>>>>

WARGA TERDAMPAK BANJIR DI GUNTUNG MANGGIS MULAI MENDAPATKAN BANTUAN

IMG 20250123 195847

WARGA TERDAMPAK BANJIR DI GUNTUNG MANGGIS MULAI MENDAPATKAN BANTUAN Banjarbaru , Suratkabardigital.com – Pemerintah Kota Banjarbaru mulai turun tangan menyikapi musibah banjir yang melanda di sebagian wilayah di Kota Banjarbaru. Salah satunya di kawasan RT 24 RW 03 Kelurahan Guntung Manggis. Tak ketinggalan, Satuan Brimobda Kalsel juga turut mendirikan tenda untuk digunakan warga terdampak. Kamis (23/1/2025) siang, sejumlah bantuan kebutuhan sembako, perlengkapan balita, dan lansia sudah terdistribusikan ke posko, termasuk penambahan alat untuk tidur bagi warga di tenda pengungsian. Beberapa hari terakhir, hujan yang mengguyur Kota Banjarbaru membuat sejumlah wilayah…

Baca selengkapnya >>>>>>

CEMPAKA BANJARBARU BANJIR LAGI, WARGA HARAP ADA TINDAKAN SERIUS PEMERINTAH

IMG 20250121 WA0025

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Curah hujan yang terus mengguyur sejak Senin (20/1/2025) malam, menyebabkan sejumlah wilayah Kota Banjarbaru khususnya di Kecamatan Cempaka, terendam banjir. Intensitas hujan yang tinggi pada Selasa (21/1/2025) pagi, membuat embung yang dibangun pemerintah tidak mampu menampung debit air yang terus meningkat. Beberapa kawasan yang terdampak cukup parah antara lain Kelurahan Cempaka dan Sungai Tiung. Di Jalan Mistar Cokrokusumo, ketinggian air mencapai lutut orang dewasa, sehingga menyulitkan warga setempat dan pengguna jalan yang melewati area tersebut. Iyan, seorang warga Kertak Baru, menyayangkan minimnya langkah antisipasi dari Pemerintah Kota…

Baca selengkapnya >>>>>>

EMBUNG CEMPAKA PENUH, RUMAH WARGA BANJIR, WALI KOTA BANJARBARU: HANYA AIR LEWAT

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Musim penghujan kembali melanda Kota Banjarbaru, dan seperti biasa, wilayah Cempaka menjadi langganan banjir. Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) Miftahul Khairiyah, yang terletak di Jalan Mistar Cokrokusumo Kecamatan Cempaka, menjadi salah satu korban dampak banjir tersebut. Hartoni, seorang warga Cempaka, menyatakan bahwa bulan ini saja sudah dua kali terjadi banjir. Menurutnya, pembangunan embung di Gunung Kupang dapat menjadi solusi yang efektif. “Kalau embung sudah selesai bisa mengatur buka tutup keluarnya air dari atas. Jadi air sungai bisa tertahan di embung tidak langsung mengalir semua,” ujar…

Baca selengkapnya >>>>>>

BANJARBARU BANJIR, KAPOLRES TURUN KE LOKASI

2DACCCCF 6C08 42CC A7A5 B5B27802A661

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Polisi turun tangan pasca banjir di Banjarbaru, Kamis (23/2/2023).  Sebanyak 225 kepala keluarga di wilayah Kampung Pelangi Kelurahan Guntung Paikat menjadi korban.  Di sela penyaluran logistik, Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah mengatakan, bantuan disalurkan ke dapur umum.  “Puluhan personel dikerahkan membantu warga. Saat ini warga yang menjadi korban banjir, pasti kesulitan untuk memasak,” ujar Kapolres. Masih kata Kapolres, sisa lumpur usai banjir yang masuk ke rumah-rumah warga dilakukan pembersihan, dibantu dengan personel polisi. Kapolres berharap, bantuan logistikdan personel kepolisian di lokasi kejadian dapat meringankan beban masyarakat…

Baca selengkapnya >>>>>>

PEDULI KORBAN BANJIR, MAHASISWA DAN PECINTA ALAM SWASTA BANJARBARU – MARTAPURA GELAR BAKSOS

54EA3E29 A497 4F32 9765 BF6A118A75ED

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Puluhan mahasiswa dan pecinta alam swasta di Martapura – Banjarbaru, gelar penggalangan dana, Sabtu (11/2/2023), di depan gerbang Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarbaru.  Bantuan itu, digelar untuk membantu masyarakat yang sedang terkena musibah banjir di beberapa titik yang ada di Kabupaten Banjar. Koordintor Kegiatan, Fujiono menjelaskan, kegiatan tersebut digelar oleh pihaknya sejak 7 hingga 12 Februari 2023 di tempat yang berbeda-beda. “Kami melaksanakan di temapt yang berbeda-beda, seperti di depan Universitas Ahmad Yani (UAY) Banjarbaru dan saat ini di depan ULM Banjarbaru,” ucapnya. Penggalangan dana yang dilakukan…

Baca selengkapnya >>>>>>

BANJARBARU BANJIR LAGI

999131AA EB4A 4F5E 9729 7ECEDF2DEE3E

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Beberapa wilayah di Kota Banjarbaru terendam banjir akibat curah hujan yang tinggi, Senin (04/07/2022). Salah satunya di Kecamatan Cempaka, debit air sedalam pinggang orang dewasa membuat ratusan rumah beserta barang milik warga ikut terendam. Terlihat sejumlah relawan dan petugas BPBD Kota Banjarbaru berjibaku dalam proses evakuasi. Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjarbaru, Zaini Syahranie mengatakan, ada tiga kecamatan yang terdampak banjir akibat curah hujan yang tinggi. “Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru Selatan dan terparah di Cempaka. Kami sudah mengerahkan petugas beserta relawan BPBD untuk membantu proses evakuasi warga lansia…

Baca selengkapnya >>>>>>

SEBANYAK 41 SEKOLAH DI KABUPATEN BANJAR TERDAMPAK BANJIR, DISDIK PASTIKAN TAK ADA KERUSAKAN

FEC76045 61F7 47E3 8935 081EB47FD558 scaled

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Sebanyak 33 Sekolah Dasar (SD) dan 8 Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Banjar terendam banjir. Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Liana Penny mengatakan, tidak ada kerusakan ataupun barang-barang penting milik sekolah yang hanyut terbawa banjir. “Jauh sebelum banjir terjadi, kami selalu memberitahukan kepada pihak sekolah agar selalu waspada. Terutama dokumen-dokumen penting dan alat elektronik lainnya agar segera diamankan terlebih dahulu,” ujarnya. Untuk kondisi saat ini, lanjut Liana, debit air sudah cukup mengalami penurunan. Sebagian sekolah yang dulunya terpaksa belajar dari rumah (daring), kini sudah…

Baca selengkapnya >>>>>>

POLSEK MARTAPURA TIMUR KEBANJIRAN, TAHANAN DIUNGSIKAN

4A3917FC EAB1 4853 AD0A 1880B39CA819

Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Polsek Martapura Timur terpaksa harus memindahkan tiga tahanan ke Polres Banjar akibat tergenang banjir. Selasa (22/03/2022). Kapolsek Martapura Timur Ipda Aulya Safi’i mengatakan, genangan air sudah mulai memasuki Polsek Martapura Timur sejak Senin malam. “Tiga tahanan tersebut terpaksa kami evakuasi ke rutan Mapolres Banjar, hingga banjir di Polsek Martapura Timur surut kembali,” ujarnya. Menurutnya, hujan lebat yang sering terjadi saat ini mengakibatkan kenaikan debit air hingga 20 sampai 30 cm lebih atau diatas mata kaki orang dewasa. Di Polsek Martapura Timur, lanjutnya, memiliki tiga ruangan tahanan…

Baca selengkapnya >>>>>>

BUPATI BATOLA: TANAH BUMBU SAUDARA KITA

IMG 20210520 WA0016

Batola, SuratKabarDigital.com – Pemkab Batola mengirim bantuan ke Tanah Bumbu, Selasa (19/6/2021). Pendistribusian bantuan ditandai pelepasan oleh Bupati Batola Hj Noormiliyani AS. Selain bantuan, sejumlah relawan juga dilibatkan hingga ke lokasi tujuan. Bupati mengatakan bantuan dan pengiriman para relawan sebagai bentuk kepedulian dan rasa kemanusiaan bagi masyarakat di Tanah Bumbu yang terdampak banjir beberapa waktu lalu. “Semua tak lepas dari berbagai ujian. Termasuk saudara kita di Tanah Bumbu. Mari saling bantu dan peduli,” ujarnya. Pendistribusian, dilanjutkan Bupati dipimpin langsung Kepala BPBD Batola Sumarno untuk memastikan tepat sasaran dan tiba di…

Baca selengkapnya >>>>>>

EMBUNG BARU DI CEMPAKA BANJARBARU

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Satu embung baru akan dibangun di Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru guna meminimalisir luapan air saat hujan dengan intensitas tinggi terjadi. Dinas PUPR Kota Banjarbaru mulai menginventarisir sejumlah titik lokasi pembangunan. “Meski sudah ada dua embung di wilayah Kecamatan Cempaka, namun air masih saja ke jalan. Proses inventarisasi tanah terus dilakukan untuk menambah embung baru,” ujar Subrianto, Kepala Bidang Sumber Daya Air Dinas PUPR Kota Banjarbaru, Senin (22/3/2021). Ia menambahkan, pembangunan embung baru itu diantara Sungai Gunung Kupang dan Sungai Kuranji. Untuk Embung Cempaka juga direncanakan diperluas dari…

Baca selengkapnya >>>>>>

PETANI JEJANGKIT BERHARAP ADA BANTUAN

IMG 20210307 WA0004

PETANI JEJANGKIT BERHARAP ADA BANTUAN Barito Kuala, SuratKabarDigital.com – Banjir awal 2021 di Batola mengakibatkan lahan pertanian warga rusak. Luasnya lahan yang terendam banjir dalam waktu cukup lama membuat tanaman membusuk. Di Kecamatan Jejangkit misalnya, ratusan hektar tanaman petani dengan waktu tanam empat hingga enam Minggu turut terdampak. “Untjk semaian benih padi unggul 30.650 benih, dari 623 hektar lahan semaian benih padi 2.729 hektar terendam dan mati,” ujar Kusairi, Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Jejangkit, Minggu (7/3/2021). Selain itu, banjir juga merendam lahan perkebunan jeruk di Desa Sampurna, Jejangkit Muara, Jejangkit…

Baca selengkapnya >>>>>>

TIGA DESA DI BATOLA MASIH TERENDAM BANJIR

IMG 20210216 WA0019

Barito Kuala, SuratKabarDigital.com – Akses transportasi darat penghubung antar tiga desa di Kecamatan Mandastana masih terendam banjir. Akibatnya, ketiga desa yakni Desa Pantai Hambawang, Antasan Segera, dan Tatah Alayung hanya dapat ditempuh menggunakan alat transportasi air. Kondisi ini dikeluhkan warga setempat. Selain membuat roda perekonomian lumpuh. “Kami masih berharap ada bantuan yang masuk ke desa kami. Kami belum dapat beraktivitas seperti biasa,” ujar Sukran, warga Desa Pantai Hambawang yang rumahnya masih terendam air setinggi 20 cm. Selain rumah, ditambahkan Sukran, lahan garapan yang biasan ditanami padi juga masih terendam hingga…

Baca selengkapnya >>>>>>

LEBIH 5000 PENGUNGSI DI BATOLA

IMG 20210215 WA0081 1

Barito Kuala, SuratKabarDigital.com – Sebagian wilayah terdampak banjir mulai menyurut di Kabupaten Barito Kuala (Batola), Senin (15/2/2021). Namun sebagian akses transportasi darat masih tergenang air. Sementara itu jumlah pengungsi masih di atas angka 5000 lebih. Hal itu dikatakan Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Batola Sumarno. “Total pengungsi 5.590 orang. Posko dan dapur umum sudah pindah ke Marabahan. Namun untuk distribusi logistik tetap dilakukan di lokasi yang masih memerlukan bantuan sembako,” ujar Sumarno. Status tanggap darurat banjir, ditambahkan Sumarno diperpanjang hingga 26 Februari 2021. Pemkab berharap genangan…

Baca selengkapnya >>>>>>

BANJIR DI BANJARBARU 2021, LIMA SEKOLAH TERENDAM

Edy Yuana

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Lima gedung sekolah di Kota Banjarbaru mengalami kerusakan lantaran terendam banjir Januari 2021 lalu. Hal itu dikatakan Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru, Edy Yuana, Senin (9/2/2021). Yuana mengatakan ke-lima sekolah tersebut diantaranya SDN 2 Bangkal, SDN 2 Landasan Ulin Barat, SDN 1 Landasan Ulin Barat, SDN 2 Landasan Ulin Selatan, dan SDN Landasan Ulin Utara. “Paling parah di SDN 2 Bangkal. Ketinggian air waktu itu mencapai hampir dua meter. Buku, barang elektronik, kursi, meja dan fasilitas sekolah hancur dan hanyut saat banjir,” ucapnya.…

Baca selengkapnya >>>>>>