KOALISI PAN DAN LISA HALABY: SIAP BANTU PILGUB MUHIDIN
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Hj Erna Lisa Halaby adalah tokoh terakhir yang mengembalikan formulir ke DPD PAN Kota Banjarbaru.Yang menyatakan siap maju dalam kotestasi Pilkada Kota Banjarbaru tahun 2024.
ASN aktif yang menyatakan maju tersebut juga pimpinan di Yayasan Abdul Azis Halabi secara resmi telah menyelesaikan tahapan administrasi ke DPD PAN pada Minggu (26/5/2024) sekitar pukul 17.00 wita.
“Kita memang sudah berencana datang ke PAN, dan saya juga sudah berjanji dengan Ibu Emi, jadi tadi baru landing dari luar daerah langsung kesini bersama tim,” terangnya.
Dirinya mengaku sudah yakin dan siap dengan keputusannya untuk maju dalam Pilkada Banjarbaru 2024
“Insya Allah, ulun sudah siap,” katanya.
Terkait , siapa yang bakal menjadi pendampingnya di Pilkada nanti, Lisa mash merahasiakan karena masih dalam tahap penjajakan.
“Yang pasti sampai saat ini saya masih penjajakan dan mengikuti prosesnya, nanti ada saatnya kami menyampaikan siapa pendampingnya,” ujarnya.
Saat siainggung beberapa waktu terakhir sering ke luar daerah khususnya Jakarta, apakah merupakan lobi-lobi politik, Lisa tidak menampik itu.
“Sampai saat ini memang saya terus melakukan komunikasi baik di daerah maupun pusat, Insya Allah, kita lihat saja nanti prosesnya, nanti akan kita sampaikan,” katanya.
Lisa juga menekankan bahwa keikutsertaannya dalam Pilkada Banjarbaru 2024 adalah karena dirinya berkomitmen untuk ikut andil dalam membangun kota Banjarbaru.
“Salah satu alasan adalah karena saya ingin berperan lebih banyak dalam membangun Banjarbaru, Selain itu untuk memeriahkan pesta demokrasi yang akan digelar pada 27 November mendatang. Yang namanya ini pesta demokrasi jadi harus dimeriahkan, dan saya mencoba untuk ikut memeriahkan pesta demokrasi ini,” ungkapnya.
Lantas saat disinggung masalah kontrak politik yang diajukan Terkait DPD PAN Banjarbaru yang meminta para bakal calon untuk mendukung Muhidin di Pilgub Kalsel 2024, Lisa menyatakan kesiapannya untuk memenuhi permintaan tersebut jika mendapatkan Surat Keputusan (SK) dari PAN.
“Kalau SK audah dikeluarkan, tentunya saya nanti akan mengikuti apa ketentuannya dan untuk saat ini kan kita masih berproses,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua DPD PAN Banjarbaru, Emi Lasari, memastikan bahwa poros koalisi untuk Pilgub Kalsel 2024 masih dalam proses, itu tidak menutup kemungkinan berbagai dinamika dapat terjadi, termasuk penerbitan SK untuk Lisa Halaby.
“Semoga saja nanti poros Pilgub akan sama dengan poros Pilkada Banjarbaru akan sama, tentunya kalau segaris akan lebih nyaman dalam menggerakan tim dan mesin partai,” katanya.