Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Di sela kunjungan memeringati Hari Jadi ke-5 RSD Idaman Banjarbaru, Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono menyempatkan diri meninjau ruangan pasien Covid-19. Wartono membenarkan kabar jika tak ada pasien Covid-19 yang dirawat.
“Benar. Tak ada pasien saat saya pantau tadi. Saya harap tak ada lagi pasien Covid-19 di Banjarbaru,” ucapnya.
Kepala Sub Bagian Tata Usaha RSDI Banjarbaru Dr. Danny Indrawardhana mengatakan RSD Idaman sedang mensterilkan semua ruangan.
“Kamar tersebut sudah kosong dari empat hari yang lalu hingga sekarang, tetapi jika ada yang terkonfirmasi kami akan tetap melayani,” katanya.
Lanjut Danny, pihaknya juga telah menyediakan Poli Covid-19 yang berada di lantai dasar. Jadi jika ada pasien akan langsung diarahkan ke Polis Covid-19 tersebut. (Randi/Rudy Azhary)