Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Pelaksanaan Pemilu 2024 semakin dekat, pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) merupakan garda terdepan dalam pelaksanaan Pemilu. Hal tersebut dikatakan Ketua Bawaslu Kota Banjarbaru Muhammad Ikhsan, Minggu (11/2/2024), usai menggelar apel siaga pengawasan masa tenang pemungutan dan perhitungan suara Pemilu 2024, di Lapangan dr Murdjani Banjarbaru.
“Sahabat-sahabat PTPS kami harapkan akan menjadi garda terdepan. PTPS harus percaya diri dan taat kepada regulasi,” ujar Ikhsan.
Menurut Ikhsan, melalui apel ini pihaknya ingin menyampaikan kepada publik bahwa Bawaslu Kota Banjarbaru beserta jajaran siaga penuh untuk menjaga masa tenang pemungutan dan perhitungan suara.
“Melalui kerja pengawasan dan penindakan. Ksmi upayakan agar terciptanya Pemilu yang bersih dan berkualitas,” katanya.
Ikhsan berharap, kepada seluruh jajaran agar bisa tetap jaga solidaritas, semangat dan integritas di tahapan akhir pesta demokrasi ini.
“Semoga pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman dan kondusif.Serta kami ingatkan agar selalu menjaga kesehatan,” ucapnya.
(Randi, red)