Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Sebuah langkah nyata dalam meningkatkan layanan kesehatan bagi penderita diabetes dan luka kronis dilakukan RSUD Ratu Zalecha (Raza) Martapura. Rumah sakit milik pemerintah daerah ini resmi membuka Poliklinik Perawatan Luka Kronis dan Kaki Diabetik, sebagai upaya mencegah komplikasi serius seperti amputasi yang masih menjadi momok bagi pasien diabetes. Direktur RSUD Raza, Arief Rachman, menyatakan bahwa pembukaan poliklinik ini merupakan wujud komitmen rumah sakit dalam memberikan pelayanan yang lebih holistik dan terfokus bagi pasien dengan luka menahun. “Luka kronis, khususnya pada penderita diabetes, bukan hanya sekadar luka…
Baca selengkapnya >>>>>>Tag: RSUD Ratu Zalecha Martapura
PASAR MURAH RAMADAN DI RSUD RATU ZALECHA: LEBIH DARI SEKADAR BELANJA, WUJUD KEPEDULIAN DAN KEBERSAMAAN
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Suasana berbeda menyelimuti RSUD Ratu Zalecha Martapura pada 14–15 Maret 2025. Kali ini, rumah sakit bukan hanya menjadi pusat pelayanan kesehatan, tetapi juga berubah menjadi ruang interaksi sosial dan ekonomi dengan digelarnya Pasar Murah Ramadan. Berbeda dari pasar murah pada umumnya, kegiatan ini bukan hanya sekadar tempat transaksi jual beli. Lebih dari itu, acara ini menjadi simbol kepedulian dan kebersamaan antara karyawan rumah sakit, pelaku usaha lokal, serta masyarakat sekitar. Bertempat di Lobi Utama Lantai II, sekitar 15 lapak menawarkan berbagai kebutuhan Ramadan dengan harga lebih…
Baca selengkapnya >>>>>>RSUD RAZA MARTAPURA DORONG KEMUDAHAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KABUPATEN BANJAR
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – RSUD Ratu Zalecha ikut serta dalam kegiatan Forum Konsultasi Publik (FKP) layanan administrasi kependudukan (Adminduk) serta Focus Group Discussion (FGD) Peraturan Daerah (Perda) Adminduk Kabupaten Banjar, di Meeting Room Intan 1 Qin Hotel, Banjarbaru Senin (10/2/2025) Acara dibuka oleh Bupati Banjar H Saidi Mansyur diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Banjar, Ikhwansyah didampingi Kepala Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). Ikhwansyah menyampaikan harapan Bupati Banjar agar diskusi yang berlangsung dapat menghasilkan solusi dan kemudahan dalam layanan administrasi kependudukan bagi masyarakat. Sebagai bagian dari komitmen dalam meningkatkan pelayanan…
Baca selengkapnya >>>>>>KELAHIRAN BERKAH: SITI AISYAH MELAHIRKAN BAYI LAKI-LAKI DI TENGAH HAUL ABAH GURU SEKUMPUL
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Haul ke-20 Alm KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani, atau yang lebih dikenal dengan Abah Guru Sekumpul, memberikan kisah penuh berkah bagi Siti Aisyah, perempuan asal Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Tak hanya sekadar mengenang sang guru spiritual, namun momen istimewa ini juga menjadi saksi kelahiran seorang bayi laki-laki di tengah perayaan haul tersebut. Pada Minggu (5/1/2025), Siti Aisyah melahirkan buah hatinya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Zalecha, Martapura, setelah mengalami kontraksi di tempat penginapannya di Zona 6 Posko Pasar Papan, Martapura Timur. Kelahiran…
Baca selengkapnya >>>>>>MELAWAN PENYAKIT DENGAN KASIH SAYANG: PERJUANGAN ABAH GURU SEKUMPUL DI RSUD RAZA MARTAPURA
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Perjalanan Muhammad Zaini bin Abdul Ghani Al-Banjari, yang lebih dikenal sebagai Abah Guru Sekumpul Martapura, dalam melawan penyakitnya di RSUD Ratu Zalecha (Raza) Martapura menyisakan kisah yang penuh makna dan inspirasi. Pada tahun 2004 hingga 2005, Abah Guru Sekumpul menjalani perawatan rutin berupa cuci darah dua hingga tiga kali dalam seminggu, di rumah sakit tersebut. Syahrudin, seorang perawat di unit Hemodialisis RSUD Raza, mengenang pengalaman langka merawat seorang tokoh yang begitu istimewa. Menurutnya, Abah Guru Sekumpul tidak hanya sekadar pasien, melainkan sosok yang luar biasa, penuh…
Baca selengkapnya >>>>>>PUNCAK PERINGATAN KE-60 HKN, RSUD RAZA MARTAPURA GELAR SYUKUR RUN 5 KILOMETER
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Pemotongan tumpeng oleh Bupati Banjar H Saidi Mansyur, yang diserahkan kepada Direktur RSUD Ratu Zalecha (Raza) Martapura Arief Rachman, menandai digelarnya acara Syukur Run, Minggu (8/12/2024) pagi, sebagai puncak peringatan ke-60 Hari Kesehatan Nasional (HKN). Acara Syukur Run yang diikuti oleh seluruh pegawai RSUD Raza Martapura tersebut, dimeriahkan dengan puluhan hadiah doorprize. Disamping, juga mengadakan kegiatan donor darah. Bupati Banjar, H Saidi Mansyur mengatakan, tema “Gerak Bersama Sehat Bersama” dalam memperingati HKN ke-60 tahun 2024 ini memiliki makna yang mendalam. “Mencerminkan semangat untuk menjaga kesehatan bersama, menumbuhkan…
Baca selengkapnya >>>>>>RSUD RATU ZALECHA MARTAPURA PASTIKAN SELURUH KARYAWANNYA BEBAS DARI NARKOBA
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Sebuah upaya yang terus dilakukan oleh RSUD Ratu Zalecha Martapura untuk mengindahkan masyarakat dari kecepatan pelatuk adiksi narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya. Tim pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN) RSUD Ratu Zalecha melaksanakan sosialisasi, Selasa (5/11/2024). Kepala Bidang Pelayanan Medik drg Rahimayanti menyampaikan, sosialisasi P4GN ini untuk memberikan pemahaman kepada karyawan RSUD Ratu Zalecha mengenai bahaya narkotika, efek samping, serta tindakan preventif yang dapat dilakukan. “Peredaran dan penyalahgunaan narkoba merupakan salah satu permasalahan nasional yang dipandang serius oleh Pemerintah, karena dapat menyebabkan rusaknya…
Baca selengkapnya >>>>>>LAYANAN RAWAT JALAN SORE KINI TERSEDIA DI RSUD RAZA MARTAPURA
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Zalecha Martapura kembali mempersembahkan inovasi terbaru dalam pelayanannya dengan meluncurkan Rawat Jalan Sore RSUD Ratu Zalecha (Raja Soraza) khusus untuk Instalasi Rehabilitasi Medik (Fisioterapi), yang menjadi bagian dari program unggulan. Inovasi ini launching oleh Direktur RSUD Ratu Zalecha, Arief Rachman, Selasa (1/10/2024) dihadiri para pejabat, tim medis serta pegawai rumah sakit. Fisioterapi merupakan salah satu layanan penting dalam pemulihan kondisi pasien yang memerlukan terapi fisik, baik karena cedera, gangguan fungsi motorik, maupun rehabilitasi pascaoperasi. Arief Rachman mengatakan dengan adanya layanan…
Baca selengkapnya >>>>>>OPTIMALKAN LAYANAN MEDIS, RSUD RAZA KINI PUNYA LAYANAN SAHABAT RAZA
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, RSUD Ratu Zalecha telah memiliki inovasi yang dinamakan Sistem Pelayanan Hantaran Obat RSUD Ratu Zalecha (SAHABAT RAZA). Direktur RSUD Raza Martapura, Arief Rachman mengatakan, sistem ini dirancang untuk mengoptimalkan proses pelayanan medis, terutama dalam manajemen permintaan obat. “Inisiatif ini bertujuan untuk menyederhanakan dan mempercepat akses pasien terhadap obat-obatan yang mereka butuhkan, mengurangi waktu tunggu, serta memastikan keakuratan pengiriman obat,” kata Arief, Senin (2/9/2024). Menurutnya, sistem Pelayanan Hantaran Obat RSUD Ratu Zalecha (SAHABAT RAZA) menawarkan berbagai manfaat signifikan bagi pasien. “Pertama-tama, sistem ini…
Baca selengkapnya >>>>>>