Batola, SuratKabarDigital.com – Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) KPU Barito Kuala (Batola) mulai melakukan pencocokan dan penelitian atau Coklit data pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah Kalimantan, Senin (03/8/2020). Coklit perdana dimulai dari keluarga Bupati Batola Hj Noormiliyani dan dilanjutkan keluarga Wakil Bupati H Rahmadian Noor. Didampingi petugas Bawaslu, PPDP meyambangi kediaman Bupati di Jalan MT Haryono. Sedangkan Coklit Wakil Bupati, dilaksanakan di ruang kerja Wakil Bupati. Kedatangan petugas disambut hangat Bupati Hj Noormiliyani dan suami H Hasanuddin Murad. “ Alhamdulillah, Coklit berlangsung lancar. Terimakasih, sudah datang sekaligus bersilaturahmi,” ujar Bupati.…
Baca selengkapnya >>>>>>STERILASI SEMUA KANTOR, PEMKO BANJARBARU HABISKAN 300 LITER DISINFEKTAN
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Menyusul pernyataan Wakil Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan terkait sejumlah pejabat dan beberapa pegawai Pemko Banjarbaru yang terkonfirmasi positif Covid19, Pemerintah Kota Banjarbaru langsung melakukan strerilasi di semua kantor. Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarbaru Zaini Syahrani, Senin (3/8/2020) kepada SuratKabarDigital.com mengatakan, cairan disinfektan yang digunakan mencapai ratusan liter. “Kami akan semprot cairan di semua perkantoran lingkup Pemko Banjarbaru. Ada sekitar 70 kantor yang akan disemprot. Penyemprotan diperkirakan menghabiskan sebanyak 300 liter disinfektan,” ujar Zaini. Beberapa kantor yang disterilasi diantaranya seperti kantor…
Baca selengkapnya >>>>>>KEPALA SEKOLAH SMAN BANUA: KAMI ANTAR KE RUMAH
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Pihak SMA Negeri Banua turut melaksanakan ibadah kurban. Kepala Sekolah SMAN Banua Tupan Raharjo, Minggu (2/8/2020), mengatakan, jumlah hewan kurban lebih banyak dari tahun sebelumnya. Menghindari penumpukan massa, pembagian daging kurban langsung diantar petugas ke rumah-rumah. “Langsung dibagikan, Door to Door saja. Alhamdulillah, lebih banyak dari sebelumnya. Tahun ini tujuh ekor sapi dan tiga ekor kambing. Kami tidak mengangkat sebanyak itu. Sebagian ada sumbangan dari para siswa-siswi, orang tua, dan para alumnus yang kini telah sukses dan bekerja,” ujar Tupan. Satu paket daging kurban, dikatakan Tupan,…
Baca selengkapnya >>>>>>WAKIL WALIKOTA BANJARBARU LURUSKAN BERITA HOAKS TENTANG KONDISI KESEHATAN PEJABAT
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Sejumlah pejabat di Pemerintahan Kota Banjarbaru dinyatakan terkonfirmasi positif Covid19. Pernyataan ini resmi disampaikan Wakil Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan, Sabtu (1/8/2020), melalui video conference yang diikuti oleh para jurnalis di Banjarbaru. Turut mengikuti video conference, Plt. Kadiskominfo, Kadinkes, Kabaghumas, Kalakhar BPBD Kota Banjarbaru. Para pejabat yang terkonfirmasi positif Covid19, dinyatakan Wakil Walikota diantaranya Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, Kepala Bappeda, Kepala BPKAD, Kepala BKPP, dan Kabag Hukum. Selain itu, hasil swab dan PCR juga menyatakan Ajudan dan sopir Sekda terkonfirmasi positif Covid19. Pejabat, Ajudan serta sopir Sekda,…
Baca selengkapnya >>>>>>BAGIKAN DAGING KURBAN, PEMKAB BANJAR: PEGAWAI HINGGA PETUGAS KEBERSIHAN DAN TUKANG BECAK
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Kabupaten Banjar melaksanakan ibadah kurban, Sabtu (1/8/2020). Mewakili Bupati Banjar KH Khailulurrahman, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Masruri mengatakan, tahun ini sebanyak lima ekor sapi dikurbankan. Masruri menjelaskan, ke-lima ekor sapi ini dihimpun jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Banjar. “Bukan daging atau darahnya yang akan sampai, melainkan ketaqwaan dan bentuk kepedulian kita kepada sesama. Yang terpenting dari ibadah ini adalah refleksi kepedulian sosial pada masyarakat,” ujar Masruri mewakili Bupati. Daging kurban, selanjutnya dikatakan Masruri dibagikan ke pegawai, tenaga honorer yang berdomisili…
Baca selengkapnya >>>>>>MAYORITAS WARGA BALANGAN PILIH HARI KEDUA SEMBELIH HEWAN KURBAN
Balangan, SuratKabarDigital.com – Mayoritas masyarakat Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada, Sabtu (1/8), meskipun Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah jatuh sehari sebelumnya. Salah satunya ibadah kurban yang dilaksanakan di Masjid Al Akbar. Sebanyak tiga ekor sapi disembelih sebagai hewan kurban. “Tahun sebelumnya enam ekor sapi, kali ini di Masjid Al Akbar hanya tiga ekor. Kupon yang dibagikan kepada masyarakat sebanyak 200 lembar,” kata Ketua Badan Pengelola Masjid Al Akbar Balangan, Musa. Penyembelihan hewan kurban di hari kedua juga dilakukan masyarakat dan jamaah Langgar Husnul Khotimah di…
Baca selengkapnya >>>>>>