Home Blog Page 4

BPN KALSEL EVALUASI PROGRAM STRATEGIS PERTANAHAN 2025, FOKUS PADA INOVASI DAN DAMPAK NYATA

0


Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan Selatan (Kanwil BPN Kalsel) menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program Strategis Pertanahan Tahun Anggaran 2025, Selasa (8/7/2025) di Aula Kanwil BPN Kalsel, Banjarbaru.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil BPN Kalsel, Abdul Aziz, S.H., M.Kn., dan diikuti para Kepala Kantor Pertanahan se-Kalsel serta jajaran terkait.

Abdul Aziz menekankan pentingnya koordinasi dan inovasi dalam pelaksanaan program strategis Kementerian ATR/BPN, mulai dari PTSL, reforma agraria, sertifikasi tanah wakaf, BMN, hingga layanan berbasis digital seperti Sentuh Tanahku.

“Monev ini bukan sekadar evaluasi, tapi forum strategis untuk berbagi pengalaman dan solusi, agar seluruh program tepat sasaran dan berdampak langsung bagi masyarakat,” tegasnya.

Selain pemaparan capaian 2025, pertemuan juga membahas target kegiatan tahun 2026, penyelesaian layanan prioritas, serta pendaftaran tanah ulayat dan pengawasan layanan PPAT.

Kanwil BPN Kalsel berkomitmen terus memperkuat sinergi internal demi layanan pertanahan yang lebih profesional, melayani, dan terpercaya.

BKOM KALSEL GANDENG LEMBAGA KEDINASAN, DORONG KEBUGARAN JADI STANDAR KOMPETENSI PELATIHAN

0


Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Balai Kesehatan Olahraga Masyarakat (BKOM) Kalsel terus memperkuat langkah promotif dan preventif untuk meningkatkan kualitas kesehatan dan kebugaran masyarakat.

Salah satunya diwujudkan melalui Rapat Koordinasi Kesehatan Olahraga bersama Institusi Kedinasan dan Lembaga Pendidikan/Pelatihan 2025 yang digelar di Banjarbaru, Jumat (11/7/2025).

Kegiatan ini menjadi forum strategis membangun sinergi lintas sektor, agar indikator kebugaran jasmani dapat diterapkan sebagai standar evaluasi fisik dan kompetensi di berbagai institusi dan lembaga pelatihan.

“Upaya kesehatan olahraga merupakan langkah nyata membangun masyarakat yang sehat, bugar, dan produktif. Ini sejalan dengan paradigma sehat yang menitikberatkan pada upaya promotif dan preventif,” ujar Kepala BKOM Kalsel, Susi Hermina.

Susi menekankan pentingnya pembiasaan aktivitas fisik yang dilakukan secara Baik, Benar, Terukur, dan Teratur (BBTT). Kebiasaan ini dinilai mampu menjaga kesehatan jantung, sistem peredaran darah, dan secara keseluruhan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Indikator kebugaran ini penting untuk dievaluasi, agar institusi dapat menyesuaikan standar kebugaran peserta pelatihan dengan tuntutan profesinya,” ucapnya.

Selain olahraga, ia juga menyoroti pentingnya penerapan pola hidup sehat secara menyeluruh, mencakup gizi seimbang, kebersihan pribadi, dan aktivitas fisik teratur untuk menurunkan angka kesakitan dan meningkatkan usia harapan hidup di Kalimantan Selatan.

BKOM Kalsel berharap, melalui koordinasi lintas sektor ini, program kesehatan olahraga dapat diimplementasikan secara konsisten dan berkelanjutan. Harapannya, akan tumbuh budaya masyarakat yang gemar berolahraga, bukan hanya sebagai rutinitas, melainkan sebagai bagian dari gaya hidup.

“Kalau semua pihak terlibat, kita bisa bangun masyarakat yang bukan hanya sehat secara fisik, tapi juga siap menghadapi tantangan zaman dengan kebugaran optimal,” kata Susi.

KEAMANAN SIBER PEMPROV KALSEL MELONJAK, DISKOMINFO RAIH SKOR TERTINGGI DALAM PENILAIAN BSSN

0

Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Provinsi Kalimantan Selatan mencatat capaian gemilang dalam penguatan keamanan digital. Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalsel berhasil meraih peningkatan signifikan dalam penilaian tingkat kematangan keamanan siber dan sandi oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), yang berlangsung pada 8–10 Juli 2025.

Hasil evaluasi menunjukkan lonjakan Indeks Keamanan Informasi (KAMI) dari skor sebelumnya 475 menjadi 651. Sedangkan indeks keamanan siber dan administrasi pemerintahan turut mengalami peningkatan dari 2,75 menjadi 3,48—sebuah lompatan besar yang menandai kesiapan infrastruktur digital Kalsel menghadapi ancaman dunia maya.

Plt Sekretaris Diskominfo Kalsel, Sucilianita Akbar, yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Persandian dan Keamanan Informasi, menyampaikan bahwa capaian ini adalah hasil sinergi dan kerja keras seluruh jajaran Diskominfo.

“Kami bersyukur karena berhasil melampaui target nasional sebesar 60 persen. Saat ini, Indeks KAMI Provinsi Kalsel mencapai 71 persen. Ini merupakan bukti komitmen kami dalam memperkuat sistem keamanan informasi pemerintah daerah,” ujarnya, Jumat (11/7/2025).

Dengan keberhasilan ini, Diskominfo Kalsel berhak menerima sertifikat keamanan informasi dari BSSN, yang dijadwalkan akan diserahkan secara resmi pada November 2025 mendatang.

Lebih jauh, Sucilianita berharap bahwa pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi instansi pemerintah lainnya, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, untuk lebih serius mengembangkan dan memperkuat sistem keamanan siber.

“Di tengah meningkatnya tantangan di dunia digital, penting bagi seluruh lembaga pemerintahan untuk memiliki sistem yang tangguh, aman, dan siap menghadapi segala bentuk ancaman siber,” katanya.

DUKUNG PENGENDALIAN INFLASI, PEMPROV KALSEL TANAMI LAHAN TIDUR DENGAN CABAI DAN BAWANG

0

Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan kembali menunjukkan komitmen kuat dalam mengembangkan sektor pertanian sekaligus memperluas ruang terbuka hijau. Salah satu langkah nyatanya adalah mengubah lahan tidur eks-Sport Center di Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, menjadi kawasan pertanian terpadu dan eduwisata.

Kegiatan pembersihan dan pengolahan lahan dilakukan, Jumat (11/7/2025) oleh jajaran Dinas Perkebunan dan Peternakan (DPKP) Kalsel bersama Unit Pelaksana Teknis (UPT) sektor pertanian dan sejumlah pihak terkait. Langkah ini merupakan tindak lanjut dari arahan langsung Gubernur Kalsel, H Muhidin.

“Pagi ini kami dari DPKP bersama UPT dan stakeholder terkait memulai pembersihan lahan. Nantinya akan ditanami cabai, bawang, jagung, dan komoditas lain sesuai arahan Pak Gubernur,” ujar Kepala DPKP Kalsel, Syamsir Rahman, di sela kegiatan.

Menurutnya, pemanfaatan lahan ini memiliki tujuan strategis: selain meningkatkan produksi pertanian lokal, juga untuk menekan inflasi yang kerap dipicu oleh naiknya harga komoditas seperti cabai dan bawang.

Lahan seluas 300 hektare tersebut dirancang tak hanya untuk pertanian, tetapi juga akan dikembangkan menjadi kawasan terpadu yang mencakup peternakan, perkebunan, ruang rekreasi, dan eduwisata.

DPKP juga mengklaim, di kawasan tersebut telah ditanam sekitar 200 batang pohon durian yang sebentar lagi siap panen.

Tak hanya menjadi pusat produksi, kawasan ini juga dirancang sebagai ruang edukasi dan pemberdayaan masyarakat. DPKP bekerja sama dengan Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Kalsel untuk membangun taman PKK, taman sayuran, dan taman buah-buahan yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana pembelajaran dan aktivitas sosial, terutama bagi kaum perempuan.

Lebih menariknya, eks-Sport Center ini juga akan difungsikan kembali sebagai ruang olahraga dan rekreasi. Trek sepeda, jalur jogging, dan area senam akan direvitalisasi agar masyarakat dapat berolahraga sambil menikmati pemandangan aktivitas pertanian.

“Kami ingin masyarakat sehat secara fisik dan mental. Olahraga sambil lihat pertanian, bahkan ikut belajar dan terlibat langsung,” katanya.

Dalam proses pengolahan lahan, pihak DPKP juga memperhatikan aspek tata kelola air dan pembukaan jalur sungai untuk kebutuhan irigasi. Pembersihan dilakukan secara manual oleh pegawai dinas dan mitra, mulai dari mencabut akar hingga mempersiapkan mulsa sebagai pelindung kelembaban tanah.

“InsyaAllah minggu depan sudah mulai penanaman cabai, tomat, dan jagung. Kami ingin hasilnya benar-benar berdampak bagi warga,” ucapnya.

Ia berharap semua pihak, termasuk instansi pemerintah dan masyarakat, bisa ikut berkontribusi menjadikan kawasan ini sebagai ikon pertanian modern dan hijau di Banjarbaru dan Kalimantan Selatan.

“Ini aset besar untuk sektor pertanian, peternakan, dan juga kesehatan masyarakat. Mari kita manfaatkan dan jaga bersama,” katanya.

BANJARBARU SIAPKAN LANGKAH STRATEGIS, PENYERTAAN MODAL BANK KALSEL DIUSULKAN MASUK APBD 2026

0

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Kota Banjarbaru terus memperkuat perannya dalam pengelolaan keuangan daerah dengan menggelar Expose Kajian Investasi dan Naskah Akademik Penyertaan Modal untuk PT. Bank Kalsel (Perseroda) Tahun Anggaran 2026. Acara ini berlangsung di Ruang Tamu Utama Wali Kota Banjarbaru pada Kamis (10/7/2025), dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk tim penyusun kajian dari Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan (IBITEK) Banjarmasin.

Expose ini bertujuan memberikan landasan akademik bagi rencana penambahan penyertaan modal, sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Banjarbaru dalam menjaga posisi strategis dan kontribusinya terhadap Bank Kalsel, salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) terpenting di Kalimantan Selatan.

Menurut pemaparan IBITEK, Banjarbaru perlu segera mengambil langkah konkrit agar tetap mempertahankan porsi kepemilikan sahamnya di Bank Kalsel sebesar 4,6 persen. Penambahan modal tersebut diharapkan sejalan dengan kebijakan fiskal daerah dan memperhatikan skala prioritas pembangunan.

“Kajian ini merekomendasikan agar penyertaan modal dapat diusulkan melalui Peraturan Daerah, dengan realisasi optimal pada Tahun Anggaran 2026. Namun opsi pelaksanaan bertahap hingga 2027 juga terbuka,” ujar perwakilan IBITEK dalam pemaparannya.

Penjabat Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, Sirajoni, menanggapi positif hasil kajian tersebut. Ia menyebut Pemkot Banjarbaru akan segera berkoordinasi dengan Wali Kota dan DPRD untuk membahas rencana tersebut secara mendalam.

“Langkah ini bukan hanya tentang investasi keuangan, tetapi bagian dari upaya menjaga kemandirian fiskal dan penguatan permodalan daerah melalui aset BUMD yang kita miliki bersama,” tegas Sirajoni.

PEMPROV KALSEL LUNCURKAN APLIKASI “SI ABAH”, INOVASI DIGITAL PENGELOLAAN DANA HIBAH

0

Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) resmi meluncurkan aplikasi SI ABAH (Sistem Informasi Ajuan dan Bantuan Hibah), sebuah terobosan digital yang mempermudah pengajuan hingga pelaporan dana hibah secara online.

Inovasi ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan efisiensi birokrasi sekaligus memperkuat transparansi pengelolaan anggaran hibah daerah yang selama ini masih dilakukan secara manual.

“Selama ini pengajuan dilakukan dengan membawa proposal fisik ke kantor. Dengan SI ABAH, semua proses dari pengajuan, verifikasi, hingga pelaporan hibah kini dapat dilakukan dalam satu sistem terintegrasi,” ujar Fahrurazi, Kepala Bagian Bina Mental Spiritual Biro Kesra Provinsi Kalsel, Kamis (10/7/2025).

Melalui SI ABAH, masyarakat, organisasi keagamaan, LSM, hingga ormas kini dapat mengunggah dokumen persyaratan hibah secara langsung dari perangkat masing-masing tanpa perlu antre atau membawa dokumen fisik ke kantor pemerintahan.

Fahrurazi menambahkan bahwa langkah ini tidak hanya memudahkan pemohon hibah, tetapi juga meningkatkan akuntabilitas dan kepercayaan publik terhadap Pemprov Kalsel.

“Dengan sistem digital ini, semua proses bisa dipantau secara terbuka dan sistematis, sehingga dana hibah dapat tersalurkan dengan lebih tepat waktu dan tepat sasaran,” jelasnya.

Biro Kesra sendiri selama ini melayani hibah untuk berbagai lembaga keagamaan dan sosial seperti masjid, gereja, vihara, pondok pesantren, madrasah, serta organisasi seperti Walubi dan LPTQ.

Terkait tahap sosialisasi, Fahrurazi menyebut bahwa pihaknya akan membentuk tim teknis dan menggandeng instansi seperti Kominfo dan Kementerian Agama untuk memperluas jangkauan edukasi penggunaan aplikasi tersebut.

“SI ABAH menjadi bagian dari komitmen Pemprov Kalsel untuk mendorong penguatan kelembagaan masyarakat dan pembangunan spiritual di Banua secara transparan dan profesional,” tandasnya.

DISKOMINFO KALSEL DORONG 13 DAERAH SEGERA MIGRASI KE PUSAT DATA NASIONAL,...

0
Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) terus tancap gas mendukung transformasi digital. Salah satu langkah strategisnya...

BANGKU TAK TERSEDIA, SISWA BAWA MEJA SENDIRI KE SEKOLAH, SISKA MONALISA...

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Potret buram dunia pendidikan dasar kembali mencuat di Kota Banjarbaru. Di tengah gencarnya pembangunan infrastruktur, nasib para siswa di SDN 2...

SATLANTAS POLRES BANJARBARU GELAR RAZIA HUMANIS: PELANGGAR DITEGUR, ANAK DIBEKALI HELM...

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Ada yang berbeda dari razia kendaraan bermotor yang digelar Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Banjarbaru, Rabu pagi (17/7). Tak hanya melakukan...

708 RUMAH TAK LAYAK HUNI TERDATA, DISPERKIM BANJARBARU GENJOT 101 PERBAIKAN...

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Kota Banjarbaru bergerak cepat memperbaiki kondisi hunian warga miskin melalui program perbaikan Rumah Tidak Layak Huni...

SEHAT FINANSIAL DAN BEBAS UTANG, PTAM INTAN BANJAR SETOR DIVIDEN RP5,2...

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Di tengah peringatan hari jadinya yang ke-37, PT Air Minum (PTAM) Intan Banjar menegaskan posisinya sebagai perusahaan daerah yang sehat secara...

MENTERI LHK JALANI PEMERIKSAAN MCU DI RSD IDAMAN BANJARBARU, LAYANAN DINYATAKAN...

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia, Hanif Faisol Nurofiq, melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Kota Banjarbaru...

PKK Banjarbaru Cetak Sejarah

0
Banjarbaru, Suratakabardigital.com - Sebanyak 12 pria resmi dilantik menjadi bagian dari jajaran pengurus TP PKK Kota Banjarbaru periode 2025–2030, Sabtu (5/7/2025), di Aula...

PRESIDEN PRABOWO UMUMKAN KENAIKAN GAJI HAKIM HINGGA 280 PERSEN

0
Nasional, Suratkabardigital.com – Presiden Prabowo Subianto mengumumkan kenaikan gaji hakim hingga 280 persen dalam acara Pengukuhan Hakim Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2025 di...

PERAN RPD HALAMAN III DIPA DALAM MENINGKATKAN KETEPATAN DAN KETERTIBAN PERENCANAAN...

0
Oleh : Abi Dzar GhiffariFungsional PTPN Mahir KPPN Banjarmasin Dalam Penganggaran Berbasis Kinerja (PBK) dikenal dokumen kunci dengan nama Dokumen Isian Pelaksanaan Anggaran atau yang...

YAYASAN ABDUL AZIZ HALABY KEMBALI GELAR TABLIGH AKBAR BERSAMA USTAZ ABDUL...

0
Banjarbaru, Suratkabardigital.com – Yayasan Abdul Aziz Halaby kembali menggelar tabligh akbar dengan menghadirkan dai kondang, Ustaz Abdul Somad. Acara tersebut akan dilaksanakan di Lapangan...

Jurnalis Banjarbaru Bagikan Daging Kurban dari Hj. Lisa Halaby pada Idul...

0
Banjarbaru – Para jurnalis di Kota Banjarbaru melaksanakan pembagian daging kurban dalam rangka peringatan Iduladha 1446 Hijriah, Jumat (6/6/2025) siang. Kegiatan sosial ini berlangsung...

PUTERA – PUTERI PILIHAN BANJARBARU DI HARI JADI KE-26

0
PUTERA - PUTERI PILIHAN BANJARBARU DI HARI JADI KE-26 Oleh: Rudy Azhary Wajah para pemuda-pemudi yang masih bersekolah di SMA/ SMK/ Madrasah Aliyah negeri dan swasta...

SIMAK 7 PELANGGARAN PRIORITAS OPERASI PATUH INTAN, POLRES BANJAR TILANG PULUHAN...

0
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Polres Banjar resmi menggelar Operasi Patuh Intan 2025 terhitung sejak 14 hingga 28 Juli mendatang. Operasi ini menyasar persoalan serius...