Home Blog Page 333

DITUDUH BANGUN RUMAH DI ATAS LAHAN PEMKO, PENGEMBANG KOMPLEK PANORAMA GRIYA UTAMA TRIKORA ANGKAT BICARA

0

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Polemik kepemilikan lahan kembali mencuat di Kota Banjarbaru. Pengembang Komplek Panorama Griya Utama Trikora, RT 32 RW 05 Kelurahan Guntung Manggis, akhirnya angkat suara terkait tudingan bahwa sejumlah rumah di komplek tersebut diduga berdiri di atas aset milik Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru.

Dikonfirmasi Jumat (28/2/2025) siang, H Said Subari, selaku pengembang menegaskan bahwa seluruh perizinan sudah lengkap dan telah disahkan oleh pihak terkait, dalam hal ini Pemko Banjarbaru.

“Semua perizinan kami sudah ada dan sah. Tapal batas pun sudah ditandatangani oleh Ketua RT, Lurah, hingga Sekretaris Daerah (Sekda). Jika memang lahan ini milik Pemko, mengapa izin bisa terbit” ujar Said Subari.

Ia mengaku merasa dirugikan atas tuduhan tersebut karena dianggap sebagai pengembang yang tidak bertanggung jawab.

“Saya seperti dicap hanya mencari keuntungan tanpa peduli dampaknya. Padahal, jika sejak awal ada klaim bahwa lahan ini milik Pemko, saya pasti akan mengambil langkah lain. Bahkan saya siap memotong lahan tersebut sejak dulu, jika memang ada permasalahan,” katanya.

Komplek Panorama Griya Utama Trikora sendiri sudah berdiri sejak 2018. Said pun meminta warga untuk tetap tenang dan memastikan bahwa ia siap bertanggung jawab penuh atas permasalahan ini, termasuk menghadapi gugatan hukum jika diperlukan.

“Saya mohon maaf kepada warga komplek atas keributan ini. Jika memang harus berhadapan dengan hukum, saya siap. Yang penting, saya punya bukti kongkrit bahwa semua perizinan telah dipenuhi,” katanya.

Lebih lanjut, ia berharap ada solusi yang adil melalui pertemuan dengan semua pihak terkait.

“Saya ingin duduk bersama dengan pihak Pemko dan pihak lain yang berwenang agar masalah ini bisa segera diselesaikan dengan baik,” ucapnya.

(Randi, red)

PEMPROV KALSEL

HUT KE-79 BHAYANGKARA, GUBERNUR KALSEL PUJI KINERJA POLDA: KALSEL AMAN DAN NYAMAN BERKAT POLISI

0
Kalimantan Selatan, SuratKabarDigital.com – Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin, memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polda Kalsel, atas peran dan dedikasi...

PEMKO BANJARBARU

PKK Banjarbaru Cetak Sejarah

0
Banjarbaru, Suratakabardigital.com - Sebanyak 12 pria resmi dilantik menjadi bagian dari jajaran pengurus TP PKK Kota Banjarbaru periode 2025–2030, Sabtu (5/7/2025), di Aula...

DPRD BANJARBARU

WINDI NOVIANTO DORONG ERA BARU KEPEMIMPINAN LISA-WARTONO DENGAN TIGA KUNCI PERCEPATAN PEMBANGUNAN BANJARBARU

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru yang baru, Erna Lisa Halaby dan Wartono, mendapat dukungan penuh dari lembaga legislatif....

RSD IDAMAN

MENTERI LHK JALANI PEMERIKSAAN MCU DI RSD IDAMAN BANJARBARU, LAYANAN DINYATAKAN PROFESIONAL DAN KOMPREHENSIF

0
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia, Hanif Faisol Nurofiq, melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Kota Banjarbaru...

PTAM INTAN BANJAR

PTAM INTAN BANJAR DUGA ADA MOTIF TERSELUBUNG DI BALIK GUGATAN SENGKETA LAHAN RP6 MILIAR

0
Kabupaten Banjar, SuratKabarDigital.com – Sengketa lahan antara PT Air Minum (PTAM) Intan Banjar dan seorang warga bernama Leonardo Agustinus Sinaga memasuki babak krusial. Namun...