BENTUK KARAKTER WBP MELALUI PRAMUKA, PERJUSAMI RESMI DIBUKA DI LAPAS BANJARBARU
Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) Pramuka UPT Pemasyarakatan se-Banjar Raya tahun 2024 resmi dibuka, Jumat (20/9/2024). Sebelum acara dimulai, para peserta terlebih dulu dilantik. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Kwarcab Pramuka Banjarbaru Dedy Sutoyo.
Kegiatan yang dipusatkan di Lapas Kelas ll B Banjarbaru ini, dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan (Kanwil Kemenkumham Kalsel) Jumadi.
Kakanwil Kemenkumham Kalsel, Jumadi menilai, kegiatan ini merupakan salah satu langkah awal penting untuk membentuk karakter para warga binaan pemasyarakatan (WBP) dengan menanamkan nilai-nilai Pancasila.
“Kegiatan ini bukan sekadar pertemuan, melainkan sebuah langkah awal untuk menjadikan pramuka sebagai sarana kuat dalam membentuk karakter WBP,” katanya.
Kegiatan yang diikuti oleh 80 peserta tersebut, mendapat apresiasi dari Jumadi, atas antusias WBP dalam mengikuti kegiatan tersebut.
Kehadiran para peserta, menurut Jumadi, menunjukkan komitmen untuk terus mendukung proses pembinaan dan rehabilitasi bagi warga binaan.
“Semoga melalui kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi para warga binaan untuk belajar disiplin, kebersamaan, serta menguatkan nilai-nilai kebangsaan. Semoga setiap individu warga binaan di sini dapat memahami pentingnya nilai-nilai kebangsaan dan disiplin,” ujarnya.
(Randi, Rudy Azhary, red)