Home / SEPUTAR KOTA BANJARBARU / BANK KALSEL RAIH PENGHARGAAN DI PENGHUJUNG 2020

BANK KALSEL RAIH PENGHARGAAN DI PENGHUJUNG 2020

Banjarmasin, SuratKabarDigital.com – Bank Kalsel kembali meraih apresiasi. Kali ini Bank kebanggaan masyarakat Kalimantan Selatan tersebut meraih penghargaan “Gold Award The Big 7 – Excellent” kategori BPD Buku 2 pada ajang Indonesia Operational Excellence Award III 2020 (IOEA-III-2020) yang diselenggarakan oleh Economic Review, tepat di penghujung tahun 2020.

Dewan Juri menilai, kinerja operasional perusahaan berdasarkan data publik yang diperoleh dari website, laporan tahunan 2019 dan info publik. Penilaian dilakukan kepada 1.000 perusahaan publik Tbk dan non Tbk, dimana penyaringan diawali dari kinerja keuangan, SDM, Pemasaran, IT dan operasional per Desember 2019. Apresiasi tersebut diselenggarakan pada acara Indonesia Operational Zoominar 2020 yang diikuti oleh Lembaga Pemerintah, Perusahaan Tbk, BUMN, BUMD, maupun Perusahaan Swasta. Penyerahan penghargaan ini dilaksanakan secara virtual yang dihadiri oleh Direktur Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra, Jumat (18/12/2020).

Direktur Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra menuturkan bahwa pihaknya bersyukur bisa kembali mendapatkan apresiasi atas kinerja perusahaan.

“Kami mengetahui bahwa tahun 2020 bukanlah tahun yang mudah bagi industri keuangan. Akan tetapi kami di Bank Kalsel bisa terus meningkatkan performa perusahaan dan Alhamdulillah bisa mendapatkan apresiasi atas berbagai upaya yang kami lakukan,” ucap Fatrya.

Penghargaan ini kian memacu Bank Kalsel untuk terus meningkatkan prestasi dan kinerja Bank Kalsel sebagai Bank Pembangunan Daerah untuk terus memberikan layanan yang terbaik untuk nasabah dan masyarakat pada umumnya.

“Pencapaian ini merupakan wujud dari komitmen dan dedikasi Bank Kalsel untuk memberikan yang terbaik bagi seluruh stakeholder dan shareholder. Tentunya, penghargaan ini tak lepas dari dukungan pemerintah daerah dan nasabah setia Bank Kalsel,” ujar Fatrya.

Indonesia Operational Excellence Award III 2020 merupakan acara tahunan yang telah digelar untuk ketiga kalinya. Penghargaan ini digelar oleh Economic Review bersama dengan PQI Consultant, Indonesia – Asia Institute, dan Ideku Group.(Lie/Red/SKD)

Tagged:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BACA YUKS >>>

SERBA SERBI

SEPUTAR IBUKOTA

KABUPATEN BANJAR

HUKUM

Penanggungjawab Umum: Rudy Azhary | Jurnalis: Rudy Azhary, Khairiadi Asa, Randi S, Aries | Kontributor: Habibie, Syahman, Wahdhana, Helmansyah | Design & IT: Zyanka

Alamat:
Komplek Guntung Manggis Living Style Blok A14 RT24 RW03, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru | WA: 085246263283

Suratkabardigital.com adalah media online di bawah naungan PT Media Digital Khatulistiwa. Perusahaan tergabung dalam Serikat Media Siber Indonesia, dan para Jurnalis telah mengikuti Uji Kompetensi dari jenjang Muda, Madya, dan Utama.