Home / BERITA UTAMA / ATLET BINARAGA BANJARBARU TANYAKAN DANA TC: KURAS ONGKOS PRIBADI

ATLET BINARAGA BANJARBARU TANYAKAN DANA TC: KURAS ONGKOS PRIBADI

Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Atlet Cabor Binaraga Kota Banjarbaru kunjungi Kantor Dinas Disporabudpar Kota Banjarbaru, Selasa (18/10/2022). Kedatangan atlet cabor binaraga tersebut untuk mempertanyakan dana TC yang tak kunjung didapatkan para atlet. Kepala Bidang Olahraga Disporabudpar Kota Banjarbaru, Sutami mengatakan, dana TC para atlet sudah dicairkan pada Juli 2022.

“Juli 2022 sudah kami cairkan. Memang dari Agustus hingga Oktober 2022 saat ini masih belum dicairkan, karena masih dalam proses,” ucapnya.

Sutami menjelaskan, keterlambatan pencairan dana TC para atlet terjadi karena adanya kekurangan dana. Namun pihak Disporabudpar Banjarbaru sudah mengajukan penambahan dana.


“Kami sudah ajukan penambahan dana, tinggal menunggu persetujuan dari BPKAD Kota Bajarbaru,” katanya.

Dana TC para atlet tersebut, dilanjutkan Sutami, dihitung dari jumlah total latihan para atlet. Yaitu sebanyak 70 kali latihan dengan dana sebesar 50 ribu rupiah.

Sementara itu, Atlet Binaraga Kota Banjarbaru Nico Wombaki mengucapkan, para atlet terpaksa harus menggunakan ongkos pribadi selama ini, untuk keperluan sehari-hari menuju Porprov 2022.

“Seperti kami ini atlet binagara, banyak keperluan yang penting dan harus kami lakukan. Seperti latihan keras, menjaga asupan makanan dan asupan protein. Terpaksa kami harus menguras ongkos sendiri dulu,” ujarnya.

Diakui Nico, dari pengalamannya selama menjadi atlet binaraga sejak 2001 Hingga sekarang, Porprov 2022 kali ini menurutnya sangatlah menyedihkan.

“Pengalaman saya selama jadi atlet tidak seperti ini. Biaya makan, suplemen dan latihan kami semuanya ditanggung. Jadi kami sebagai atlet hanya tinggal siap latihan dan berjuang diatas panggung membawa nama baik daerah,” ucap Nico.

Nico berharap, adanya pembenahan dari pihak Dispora, Koni dan Ketua Cabor, agar bisa lebih perhatian kepada para atlet. (Randi, Rudy Azhary, red)

Tagged:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BACA YUKS >>>

SERBA SERBI

SEPUTAR IBUKOTA

KABUPATEN BANJAR

HUKUM

Penanggungjawab Umum: Rudy Azhary | Jurnalis: Rudy Azhary, Khairiadi Asa, Randi S, Aries | Kontributor: Habibie, Syahman, Wahdhana, Helmansyah | Design & IT: Zyanka

Alamat:
Komplek Guntung Manggis Living Style Blok A14 RT24 RW03, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru | WA: 085246263283

Suratkabardigital.com adalah media online di bawah naungan PT Media Digital Khatulistiwa. Perusahaan tergabung dalam Serikat Media Siber Indonesia, dan para Jurnalis telah mengikuti Uji Kompetensi dari jenjang Muda, Madya, dan Utama.