Banjarbaru, SuratKabarDigital.com – Pemko Banjarbaru akan menggelar pasar murah di halaman Kantor Dinas Perdagangan di Jalan Panglima Batur. Pasar dibuka selama dua hari, yakni sejak 7 hingga 8 April 2021. Agar tak menyalahi aturan di masa pandemi Covid-19, masyarakat yang ingin berbelanja di pasar murah wajib menerapkan protokol kesehatan.
“Teknisnya harus benar-benar dirancang agar sesuai protokol kesehatan agar masyarakat aman berbelanja, dan terhindar dari penyebaran Covid-19,” ujar Ketua Dekranasda Kota Banjarbaru Vivi Mar’i Zubedi Aditya Mufti Ariffin saat menghadiri rapat persiapan pasar murah bersama Kadis Perdagangan, Kepala Ekobang, dan perwakilan distributor dan BUMN yang bergerak di sektor kebutuhan pokok, Kamis (1/4/2021).
Didampingi Ketua GOW Kota Banjarbaru Ermina Fujianti Wartono, Vivi mengapresiasi rencana kegiatan pasar murah tersebut. “Pasar murah ini sangat baik dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Panitia agar lebih jeli dan teliti masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Penjualan dibatasi dalam jumlah tertentu agar tak dijual-belikan lagi,” ujarnya.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru Abdul Basid menjelaskan teknis pasar murah di masa pandemi Covid-19. Ia mengatakan pintu diberlakukan satu jalur berbeda dengan pintu keluar agar tak terjadi penumpukan atau kerumunan. (Adv/RA)